Kepala TK Sumber Harapan Siti Salibah meresmikan gelaran “Market Day”, Sabtu (18/1) di Cimanggis, Depok. (Rumah Simbah/Rika)
Depok (Rumah Simbah)-Waktu kecil dulu, kalian ada yang suka main pasar-pasaran? Dengan aneka dagangan meminjam barang-barang milik orang tua di rumah dan alat transaksi atau uangnya dari kertas bisa juga daun. Itu cerita dulu, sekarang ada contoh main pasar-pasaran yang lebih keren.
Akhir pekan ini, sekolah TK Sumber Harapan di Cimanggis Depok, Jawa Barat, menggelar kegiatan “Market Day”.
Saat meresmikan acara di halaman depan sekolah Sabtu pagi (18/1), Kepala Sekolah Siti Salibah menyampaikan bahwa salah satu tujuan kegiatan ini untuk mengajarkan kewirausahaan pada anak-anak agar kelak bisa menjadi pengusaha sukses.
Pasar dadakan itu digelar di kompleks sekolah, dengan melibatkan 48 peserta siswa-siswi TK yang didampingi para orang tuanya dalam menyiapkan dagangan dan menunggu stand. Mereka terbagi atas lima stand dengan berbagai ragam dagangan berupa jajanan tradisional seperti getuk, wajik, klepon, kue cincin, ada juga yang berkreasi membuat sate buah, pun tak ketinggalan macam-macam minuman.
Modal awal untuk menyiapkan dagangan diberikan oleh kepala sekolah sebesar Rp50 ribu per kelompok, dengan keuntungan boleh dinikmati masing-masing grup.
Di akhir kegiatan, semua makanan dan minuman laris terjual, karena warga sekitar turut berdatangan meramaikan dan membeli dagangan bocah-bocah itu. (Rika)